Polsek Belimbing Hadiri SERTIJAB Kepala Desa Beloyang Periode 2023-2028, Ini Pesan Kasubsektor

0

KOPATAS.NEWS ll Melawi, Kalbar – Polsek Belimbing Jajaran Polres Melawi Kasubsektor Belimbing Hulu Iptu M. Sibarani hadiri serah terima jabatan Kepala Desa Beloyang dari Kepala Desa YS. Marjintan kepada Kepala Desa Beloyang terpilih Yosep Firminus Rusnadi, S.Pd periode 2023-2028, Rabu (5/01/2023).

Acara serah terima jabatan Kepala Desa tersebut juga di hadiri oleh Camat Belimbing Hulu Seplek Murjono, S.Pd., M.Si, Danramil Belimbing yang di wakili Kopda Ricky, Kepala Puskesmas, Babinkamtibmas Brigadir Marbun, BPD Desa Beloyang, Apartur Desa Beloyang dan RT/RW Desa Beloyang serta undangan tamu.

Kasubsektor Belimbing Hulu bersama Kepala Desa Terpilih dan PT.SDK

Acara Serah Terima Jabatan di Tandai dengan Penandatanganan surat serah terima jabatan Kepala Desa YS. Marjintan kepada Kepala Desa Beloyang terpilih Yosep Firminus Rusnadi, S.Pd.

Menurut Kapolsek Belimbing AKP Nono Partoyuwono melalui Kasubsektor Belimbing Hulu Iptu M. Sibarani mengucapkan selamat kepada Kepala Desa terpilih dan mendoakan yang terbaik kepada Kepala Desa Yang sudah diberikan amanat oleh masyarakat untuk memimpin di tingkat Desa.

”Semoga dapat menjadi Kepala Desa yang amanah dan profesional menjalankan tugas dengan baik dan menjadi pemimpin yang dapat menjadi tauladan bagi masyarakat Desa Beloyang dalam kebaikan dan dalam nilai ibadah selama bertugas,” ucapnya.

Di samping itu juga Iptu M. Sibarani mengucapkan terima kasih kepada panitia pemilihan Kepala Desa serta masyarakat yang sama-sama mensukseskan dan menjaga terselenggaranya pemilihan Kepala Desa sehingga dapat berjalan aman dan kondusif.

“Saya atas nama Polsek Belimbing Jajaran Polres Melawi mengucapkan ucapan terima kasih kepada panitia pemilihan Kepala Desa maupun yang terlibat dalam pelaksanaan pemilihan Kepala Desa,” ungkapnya.

BACA JUGA: https://kopatas.news/2023/01/04/kepala-desa-kompas-raya-bersama-warga-ucapkan-terimakasih-kepada-bupati-melawi-bangun-akses-jalan/

“Serta tak kalah pentingnya saya ucapkan juga terimakasih kepada Masyarakat yang sama-sama mensukseskan dan menjaga keamanan tahapan tahapan pemilihan Kepala Desa sehingga dapat berjalan sukses aman dan kondusif yang pada akhirnya pada hari ini kita dapat melaksanakan serah terima jabatan Kepala Desa dari Kepala Desa yang Lama kepada Kepala Desa terpilih,” ucapnya.

BACA JUGA:

https://kopatas.news/2023/01/04/serah-terima-jabatan-kepala-desa-beloyang-periode-2023-2028-yosep-firminus-rusnadi-ini-pesan-camat-belimbing-hulu/

“Kami minta kepada masyarakat utamanya yang ada diwilayah hukum Polsek Belimbing Jajaran Polres Melawi untuk dapat selalu menjadi mitra dari aparat keamanan utamanya dalam menciptakan dan menjaga kondusifitas kamtibmas yang selama ini sudah terjaga, dan sangat berharap kepada para warga apabila mengetahui dan melihat adanya potensi gangguan kamtibmas ataupun melihat kejadian gangguan kamtibmas persiapan segera untuk menghubungi Bhabinkamtibmas atau segera melapor ke Polsek dan Polres agar dapat segera diantisipasi sedini mungkin dan tidak menimbulkan keresahan,” pesan Kasubsektor Belimbing Hulu.

Erik.P

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *