Usai Dilantik, Kades Batu Nanta Petrus Bujang Siap Majukan Desa dan Rangkul Semua Elemen Masyarakat

0

Kopatas.news II Melawi (Kalbar) – Usai dilantik menjadi Kepala Desa Batu Nanta Kecamatan Belimbing Petrus Bujang oleh Bupati Melawi H. Dadi Sunarya Usfa Yursa, S.Pd, sudah menyiapkan berbagai rencana yang akan dilakukan selama periode kepemimpinannya. Diantaranya, merangkul seluruh warga untuk membangun Desa Batu Nanta.

“Saya sudah punya program dan saya tidak banyak menjanjikan masyarakat yang penting saya akan merangkul dan bekerjasama dengan masyarakat dan para tokoh untuk membangun Desa Batu Nanta,” ujar Petrus Bujang Kamis (22/12/2022).

Menurutnya, tidak ada seorangpun Kades yang mampu membangun desa tanpa bantuan dari berbagai pihak dan seluruh dukungan dari masyarakat maupun warga. “Kepala desa yang terpilih itu tidak bisa membangun desa selain bekerjasama dengan semua pihak dan dukungan dari semua warga yang ada di desa itu sendiri,” tuturnya.

BACA JUGA : https://kopatas.news/2022/12/22/bupati-melawi-h-dadi-sunarya-uy-s-pd-lantik-49-kepala-desa-di-pendopo/

“Selain mengucapkan terimakasih dan apresiasi, kami juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Desa Batu Nanta, bahwasanya pesta demokrasi Pilkades sudah selesai tidak ada lagi namanya 01, 02 dan 03 Marilah kita bersatu kembali untuk memajukan Desa Batu Nanta kedepan dan mari kita menciptakan suasana yang kondusif dtengah masyarakat,” himbau Petrus Bujang.

Petrus Bujang berharap, seluruh masyarakat Desa Batu Nanta dapat membantu dan mendukungnya untuk mewujudkan program-program desa sehingga tingkat kemakmuran di Desa Batu Nanta bisa semakin maju serta pembangunan desa semakin meningkat.

(E.P)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *